MoU SMK Telkom Bandung dengan PT. Patopo Inspira Kreasi

Bagikan

Senin 4 Maret 2024, SMK Telkom Bandung melaksanakan penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) dengan PT. Patopo Inspira Kreasi yang bertempat di Jl. Setramurni Raya No.03, Sukarasa, Kec. Sukasari, Kota Bandung, Jawa Barat 40152 . Patopo Studios berspesialisasi dalam Animasi Karakter dan Pasca Produksi untuk Serial dan Film. Dengan keahlian tersebut, tidak hanya mewujudkan proyek kami juga mengoptimalkannya sejak awal. Seiring berkembangnya dunia animasi dengan kemajuan teknologi yang pesat, Patopo Studios terus memperbarui metode untuk memberikan hasil terbaik dalam teknologi animasi.

Kerjasama ini ditandatangani langsung oleh Human Resources Development (HRD), Bapak Adi Pratama dengan Kepala SMK Telkom Bandung, Bapak Rosyanto, M.Pd. Dalam kesempatan ini, baik dari Patopo Studios maupun dari SMK Telkom Bandung telah bersepakat untuk bekerja sama dengan segala kemampuan dan sumber daya yang dimiliki dalam rangka mewujudkan dan mengembangkan Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) berbasis kompetensi yang selaras (link and match) dengan industri, dalam rangka menghasilkan lulusan yang kompeten sesuai dengan kebutuhan industri.

Penandatanganan Mou antara SMK Telkom Bandung dengan Patopo Studios

Dirangkum dari yang disampaikan oleh Bapak Adi,” Patopo Studios bergerak di dunia animasi dan sudah mulai masuk di dunia gim. Bersamaan dengan SMK Telkom Bandung yang juga akan membuka Keahlian Pengembangan Perangkat Lunak dan Gim. Semoga ke depan bisa sinergi dan saling belajar Bersama. Selain itu juga kami memerlukan SDM di bidang jaringan yang nantinya membantu jaringan perangkat di Patopo Studios.”