SMK Telkom Bandung Menjalin Kerja Sama dengan Universitas Widyatama

Bagikan

SMK Telkom Bandung Menjalin Kerja Sama dengan Universitas Widyatama

Rabu (15/9), Universitas Widyatama mengunjungi SMK Telkom Bandung. Kunjungan ini dihadiri oleh Kasubag Marketing Universitas Widyatama, Edi Witono, A.Md. beserta staf sebagai perwakilan dari Universitas Widyatama, dan Kepala SMK Telkom Bandung, Krishna Prasetyo Surendro, S.Pd., M.T. beserta staf sebagai perwakilan dari SMK Telkom Bandung. Kunjungan ini dilaksanakan sebagai salah satu bentuk respons Universitas Widyatama atas besarnya antusiasme lulusan SMK Telkom Bandung untuk melanjutkan pendidikannya di Universitas Widyatama selama beberapa tahun terakhir.

                Pertemuan ini juga membahas beberapa bentuk kerja sama yang akan dilakukan Universitas Widyatama dan SMK Telkom adalah dalam beasiswa, program magang, dan pengabdian masyarakat. Kerja sama tersebut ditandai dengan ditandanganinya Memorandum of Understanding (MoU) oleh kedua belah pihak.

                Bentuk kerja sama pertama antara Universitas Widyatama dan SMK Telkom Bandung adalah program beasiswa bagi lulusan dan guru SMK Telkom Bandung. Edi Witono menyampaikan bahwa  Universitas Widyatama memiliki program beasiswa jalur prioritas dengan potongan biaya DSP bagi calon mahasiswa mulai dari 30%, 50% hingga 100%. Keuntungan lain yang bisa diperoleh bagi alumni yang melanjutkan ke Universitas Widyatama adalah beasiswa SPP dalam bentuk beasiswa siswa aktif, beasiswa mitra, dan lain-lain. Selain itu, program ini disertai dengan program khusus guru dan karyawan SMK Telkom Bandung yaitu potongan biaya pendaftaran program magister (S-2) di Universitas Widyatama. Serta kelas khusus guru dan karyawan SMK Telkom Bandung jika jumlah peserta mencapai 15 – 20 orang.

Kerja sama kedua yang dilakukan antara Universitas Widayatama dan SMK Telkom Bandung adalah Program Mahasiswa Sehari bagi para siswa SMK Telkom Bandung. Program Mahasiswa Sehari adalah simulasi perkuliahan di Universitas Widyatama selama sehari bagi para siswa. Kegiatan ini dibuat dengan dengan tujuan untuk mengenalkan siswa kepada budaya belajar sebagai mahasiswa perguruan tinggi, khususnya di Universitas Widyatama.

                Sementara kerja sama ketiga adalah pengabdian masyarakat dari Universitas Widyatama untuk SMK Telkom Bandung. Bentuk pengabdian masyarakat ini bisa berupa webinar atau seminar daring, pelatihan, dan program guru tamu. Kerja sama ini juga sebagai salah satu bentuk dukungan Universitas Widyatama pada program Skill Development Day (SDD) yang rutin dilaksanakan secara internal setiap Jumat di SMK Telkom Bandung.

                Hasil dari kunjungan dan diskusi ini diharapkan Universitas Widyatama dan SMK Telkom dapat kerja sama yang baik dengan rentang waktu yang lama. Selain itu, dengan kerja sama yang dilakukan oleh kedua belah pihak ini juga bisa meningkatkan antusiasme siswa SMK Telkom Bandung untuk melanjutkan pendidikannya di Universitas Widyatama.